Tuesday, December 29, 2015

14 SOP Pelayanan pada Restoran Umum 2017 | WIKA NYUBiE

Apa sih pengertian SOP? pengertian SOP Pelayanan? pengertian Pelayanan? Mungkin bagi yang sudah berpengalaman bekerja di Restoran sebelumnya, tentu tahu apa itu SOP. Nah, bagi yang newbie, tentu akan mengalami kesulitan.

SOP merupakan tata tertib yang sangat sederhana dilakukan namun terstruktur. SOP merupakan singkatan dari Standard Operating Procedure. SOP adalah Prosedur Operasi Standar jangka yang mempunyai istilah sebagai prosedur kerja yang umum (general) dalam konteks keseluruhan dan terstruktur. Pelayan dalam kamus besar bahasa indonesia adalah pesuruh.

Pelayanan adalah proses pemenuhan kebutuhan melalui aktivitas orang lain secara langsung maupun tidak langsung. Sedangkan Pelayan adalah seseorang yang biasa melakukan/menyediakan apa yang pembeli/pengunjung inginkan.

Berikut ini merupakan SOP Pelayanan yang biasa diterapkan di Restoran-restoran:
  1. Senyum, ramah dan sopan.
  2. Mempersilahkan tamu masuk.
  3. Mengucapkan salam, selamat malam, pagi, siang.
  4. Mempersilahkan duduk dan mencarikan tempatnya.
  5. Bersikap ramah dan sopan santun.
  6. Menawarkan menu dan harus meyakinkan Tamu.
  7. Mencatat apa yang dipesan oleh Tamu dengan jelas.
  8. Membacakan kembali pesanan yang sebelum meninggalkan tempat.
  9. Mengontrol kembali pesanan dari meja ke meja.
  10. Menawarkan kepada pelanggan untuk menu tambahan.
  11. Sebelum pembayaran, harus dicek terlebih dahulu menu tambahan.
  12. Sebelum menghitung, baca kembali pesanan kepada Tamu.
  13. Mengucapkan terimakasih dan salam serta menawarkan untuk datang kembali.
  14. Waitress harus kembali ke posisi semula.

No comments:

Post a Comment

Harap Sopan ;)